



KADEK AREL SUKSES BAWA TIMNAS INDONESIA U19 JUARA TURNAMEN SE-ASEAN, MENDAPAT PUJIAN DARI PEMAIN SENIOR INI!
Timnas Indonesia U19 berhasil menjadi juara turnamen Asean Boys Championship U19 2024 di Surabaya.
Skuad Garuda Muda berhasil mengalahkan Thailand U19 dengan skor tipis 1-0 hari Senin (29/7) malam di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Pemain senior Bali United FC, Irfan Jaya pun menyambut baik kabar gembira ini karena skuad Garuda Muda dihuni oleh dua pemain muda dari Serdadu Tridatu.
Mereka adalah I Kadek Arel Priyatna sebagai pemain belakang dan I Wayan Arta Wiguna (Elo) sebagai penjaga gawang.
Kedua pemain tersebut juga tampil untuk Indonesia di ajang ini, namun Kadek Arel kerap menjadi andalan di lini belakang oleh sang pelatih sarat pengalaman, Indra Sjafri.
Pujian pun diberikan oleh Irfan Jaya yang juga pernah menjadi bagian dari Timnas Indonesia Senior dari berbagai era pelatih yang menahkodai Skuad Merah Putih.
“Saya sering menonton mereka juga di beberapa pertandingan dan saya mengakui Arel bermain bagus ketika bermain. Bahkan dia bisa mencetak gol hampir menjadi top skor padahal seorang pemain belakang. Tentu ini menjadi hal positif buatt tim dengan pengalamannya di Timnas Indonesia saat ini,” ucap Irfan.
Kadek Arel sendiri berhasil mencetak tiga gol untuk Indonesia meski berposisi sebagai pemain belakang.
Konsistensi Arel menjaga pertahanan dan membantu serangan itu sendiri berkat pengalaman dan menit bermain yang diberikan oleh tim pelatih di skuad Bali United FC.
Arel sendiri menjalani duet pertahanan untuk Serdadu Tridatu di musim Liga 1 lalu dengan pemain timnas Thailand, Elias Dolah.
Dengan pengalaman yang bertambah di Timnas Indonesia dan berhasil menjadi juara, ada harapan yang disematkan Irfan Jaya untuk pemain berusia 19 tahun itu.
“Semoga ketika kembali nanti ke tim bisa memberikan hal yang baik untuk Bali United sama seperti saat berjuang dengan Timnas Indonesia,” harap Irfan.
Kadek Arel dan Elo saat ini sedang menjalani waktu libur sebelum akhirnya akan kembali bergabung dengan tim Bali United FC untuk mempersiapkan kompetisi Liga 1 2024/2025.*
Sumber Foto: Timnas Indonesia dan PSSI.