7 June 2019

KEMBALI LATIHAN BESOK SORE, PENGGAWA SERDADU TRIDATU SUDAH MULAI TIBA DI BALI 

Tim Bali United akan kembali menjalani latihan setelah diberikan waktu libur selama kurang lebih satu pekan. Para penggawa tim Serdadu Tridatu yang mudik ke kampung halamannya pun terlihat sudah kembali ke Pulau Dewata untuk bersiap menjalani sesi latihan besok sore.
 
Salah satu pemain yang terlihat sudah tiba di Bali adalah bek sayap Dias Angga. Dias yang baru saja merayakan Lebaran di kota asalnya Bandung mengaku siap menjalani sesi latihan besok sore.
 
"Ya, saya baru tiba di Bali tadi jam 7 malam dan sekarang istirahat dulu sebelum besok latihan. Libur Lebaran sudah selesai dan sekarang saatnya kembali fokus latihan. Semoga dengan kesempatan libur kemarin bisa memberikan semangat baru untuk kami para pemain," kata Dias Angga.
 
Senada dengan Dias Angga, pemain yang sudah tiba di Bali setelah libur Lebaran adalah sayap lincah Yabes Roni Malaifani. Yabes yang memanfaatkan waktu libur satu pekan untuk pulang ke kampung halamannya di Alor, Nusa Tenggara Timur tersebut mengatakan bila dirinya sudah siap menjalani sesi latihan besok sore. 
 
"Saya sudah sampai Bali tadi sore karena besok sudah mulai latihan. Biasanya materi latihan pertama setelah libur tentang kebugaran untuk mengembalikan kondisi pemain. Yang pasti saya pribadi sudah siap untuk mengikuti latihan besok," kata Yabes Roni.
 
Sesi latihan tim Serdadu Tridatu hari Sabtu (8/6) besok sore akan digelar di Stadion Samudera, Kuta.
 
Semangat Serdadu Tridatu!

Related News


Tinggalkan Balasan

SPONSORS
MEDIA PARTNERS