
29 January 2018
KETIKA BALI UNITED SANGAT AKRAB DENGAN SKOR 3-2 DI PIALA PRESIDEN 2018
- Kemenangan Bali United atas Persija Jakarta dengan skor 3-2 hari Senin (29/1) malam tadi memastikan tim Serdadu Tridatu menjadi juara grup D di Piala Presiden 2018. Selain itu ada hal unik tentang kemenangan Bali United malam tadi.
- Ya, skor 3-2 seperti sangat akrab dengan Fadil Sausu dan kawan-kawan. Seperti yang diketahui sebelumnya, Bali United juga meraih kemenangan di dua laga sebelumnya dengan skor yang sama, yaitu 3-2!
- Borneo FC jadi korban pertama Bali United di babak penyisihan grup D setelah kalah 3-2 lewat hattrick Stefano Lilipaly. Kemenangan 3-2 juga sukses diraih saat berhadapan dengan PSPS Riau. Tiga gol Bali United di laga tersebut dicetak Martinus Novianto, Nyoman Sukarja, dan Azka Fauzi Wibowo.
- Kemenangan 3-2 suatu tim secara berturut-turut tentu menjadi hal yang sangat unik untuk disimak. Tapi dari tiga kemenangan tersebut, yang patut diapresiasi adalah komposisi pemain Bali United yang sebenarnya diluar dari kata ideal.
- Tim pelatih dipaksa memutar otak untuk menentukan komposisi pemain. Hal tersebut lantaran waktu penyelenggaraan pertandingan Piala Presiden 2018 dan kualifikasi Liga Champions Asia yang bersamaan.
- Tapi apapun itu tiga kemenangan Bali United di babak penyisihan grup Piala Presiden 2018 menandakan bila kualitas seluruh pemain Bali United memang cukup merata di segala lini.