RICKY FAJRIN KEMBALI HUNI LINI BELAKANG, INI SEBELAS PERTAMA BALI UNITED VS BHAYANGKARA PRESISI INDONESIA FC

20 April 2024, 18:34 GMT+0700

Bali United akan melakoni laga pekan ke-32 BRI Liga 1 2023/24 dengan menghadapi Bhayangkara Presisi Indonesia FC hari Sabtu (20/4) malam ini di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Kedua tim telah menentukan kedua kesebelasan yang akan bertanding malam ini dimana perubahan rotasi dilakukan oleh Serdadu Tridatu.

Lini belakang mengalami perubahan dikarenakan Jajang Mulyana harus menjalani akumulasi kartu kuning bersama Mohammed Rashid.

Ricky Fajrin dan Haudi Abdillah melakoni duet lini pertahanan kali ini karena Elias Dolah disiapkan dari bangku cadangan.

Duet bek lokal asal Semarang itu ditopang oleh Ardi Idrus dan Novri Setiawan.

Keempat pemain belakang ini menjadi benteng pertahanan dari Adilson Maringa yang menghuni di bawah mistar gawang Serdadu Tridatu.

Kemudian untuk lini tengah, Made Tito yang dipastikan tampil malam ini berjibaku dengan dua gelandang lainnya yaitu Luthfi Kamal dan Eber Bessa.

Ketiga pemain ini diharapkan mampu menjaga transisi menyerang dan bertahan dari Serdadu Tridatu.

Kemudian untuk lini depan, Privat Mbarga, Irfan Jaya dan Jefferson Assis menjadi senjata utama dalam urusan mencetak gol pada laga malam ini.

Pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra menaruh respek dengan lawannya kali ini dan fokus terhadap penampilan anak asuhnya.  

“Mereka main sangat bagus bisa menang banyak gol bahkan dari menit pertama di laga terakhir. Pasti mereka percaya diri untuk laga kali ini dan dipimpin pelatih Gomes Oliveira yang bagus. Dia bisa perbaiki tim dan bisa meraih kemenangan. Tapi kita tidak ingin fokus di satu pemain saja karena semua pemain mereka bagus. Fokus kami hanya memperbaiki tim Bali United saja untuk bisa dapat hasil positif pada laga ini,” ungkap Coach Teco.  

Starting XI: Maringa, Jefferson, Irfan Jaya, Privat, Tito, Luthfi, Eber, Novri, Ardi, Haudi, Ricky.

Cadangan: Ridho, Andhika, Dolah, Agung, Ramdani, Fadil, Rahmat, Arjuna, Spaso, Arel.

Berjuang demi kemenangan Serdadu Tridatu!***


Related Article