
26 September 2016
BALI UNITED U-17 RAIH KEMENANGAN PERDANA DI CORSA SOERATIN CUP 2016
- Bali United U-17 berhasil meraih hasil positif di pertandingan perdana pada turnamen Corsa Soeratin Cup 2016 setelah mengalahkan Perseden Denpasar U-17 dengan skor 1-0 di Lapangan Yoga Perkanthi, Jimbaran hari Minggu (25/9).
- Bali United U-17 bermain cukup dominan di awal-awal pertandingan. Kadek Dwi Kurniawan dan kawan-kawan bermain cukup taktis dengan memperagakan penguasaan bola yang cukup dominan.
- Gol pun langsung tercipta saat pertandingan baru memasuki menit 4 setelah Endong Tirtayasa berhasil menjebol gawang Perseden U-17 setelah menerima umpan matang kapten tim Aulia Burhanuddin.
- Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
- Di babak kedua, Bali United U-17 terus mendapat tekanan dari Perseden U-17, namun lini belakang yang dikomandoi Rizqy Dwi Prananda tampil sangat solid sehingga serangan-serangan Perseden U-17 selalu kandas.
- Bali United U-17 juga sempat beberapa kali merepotkan lini belakang Perseden dengan mengandalkan kecepatan Kadek Dwi Kurniawan, namun masih gagal menggandakan keunggulan Bali United U-17.
- Skor 1-0 untuk keunggulan Perseden U-17 bertahan hingga pertandingan usai.
- Pelatih kepala Bali United U-17, Bambang Subandrio mengaku sangat mensyukuri kemenangan timnya atas Perseden U-17. Dirinya pun optimis akan progres anak asuhannya di kemudian hari.
- "Kami bersyukur bisa memenangkan pertandingan. Persiapan yang sangat mepet sebenarnya menjadi kendala kami. Namun penampilan para pemain benar-benar membuat kami senang. Saya pribadi yakin akan progres tim ini untuk kedepannya," ujar Bambang.
- Bali United akan kembali melakoni pertandingan di ajang Corsa Soeratin Cup 2016 dengan menghadapi PS Gianyar pada hari Selasa (27/9) di Lapangan Yoga Perkanthi, Jimbaran.