
27 August 2019
MULAI DAPATKAN MENIT BERMAIN, AHMAD AGUNG BICARA PENTINGNYA LAGA KONTRA BORNEO FC
Nama Ahmad Agung Setia Budi mulai menjadi pemain yang mendapat kepercayaan untuk masuk dalam line up tim Serdadu Tridatu setidaknya di dua laga terakhir. Ahmad Agung yang kerap diturunkan sebagai pemain pengganti di babak kedua pun sukses menunjukkan kelasnya sebagai penyeimbang lini tengah Bali United.
Jelang laga kontra Borneo FC hari Rabu (28/8) besok, Ahmad Agung pun angkat bicara mengenai kesempatan bermain yang diberikan tim pelatih Bali United untuk dirinya. Ia pun mengaku sangat bersyukur atas kesempatan tersebut.
"Yang pasti saya sangat bersyukur atas menit bermain yang diberikan pelatih. Saya pun merasa memiliki tanggung jawab untuk bisa tampil sebaik mungkin sesuai dengan intruksi pelatih. Semoga saja saya bisa terus memberikan kontribusi positif untuk tim ini," ujar Ahmad Agung.
Ahmad Agung juga bicara tentang kesiapannya secara fisik dan mental untuk pertandingan melawan Borneo FC. Sebagai seorang gelandang, ia mengaku cukup mewaspadai barisan pemain tengah Borneo FC, terutama gelandang serang asal Brazil, Renan Da Silva.
"Saya rasa Borneo FC punya gelandang-gelandang bagus, salah satunya Renan yang akhir-akhir ini sering cetak gol. Pastinya kami harus waspadai dia dan juga pemain lainnya. Yang pasti saya siap secara fisik dan mental apabila tim pelatih percaya kepada saya di pertandingan besok," kata Ahmad Agung.
Lebih lanjut, pemilik nomor punggung 4 tersebut juga menyebut bila laga besok merupakan laga yang penting untuk dimenangkan. Rentetan laga tandang setelah laga besok menjadi alasan mantan pemain PSIS Semarang tersebut.
"Bagi saya pertandingan besok sangat penting artinya untuk kami. Kami harus bisa maksimalkan pertandingan kandang besok sebelum nantinya akan menghadapi tiga sampai empat pertandingan tandang. Semoga saja kami bisa mendapat hasil positif besok," tutupnya.
Semangat Ahmad Agung!