7 August 2019

SEMEN PADANG TANPA DUA PEMAIN ASING, TECO BICARA TENTANG KUALITAS IRSYAD MAULANA

Calon lawan Bali United di laga hari Jumat (9/8) mendatang, Semen Padang dipastikan tidak akan diperkuat dua pemain asingnya, yaitu gelandang asal Argentina, Mario Barcia dan penyerang asal Chad, Karl Max Barthelemy. Mengenai hal tersebut, pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra angkat bicara.
 
Pelatih yang akrab disapa Teco tersebut mengaku bila hal tersebut tidak bisa dijadikan acuan bila tim asuhannya akan mampu memenangkan laga dengan mudah. Menurutnya, dengan tanpa dua pemain asing tersebut, tidak akan berpengaruh dengan kekuatan tim berjuluk Kabau Sirah tersebut. 
 
"Saya sudah sempat melihat pertandingan Semen Padang tanpa mereka (Barcia dan Karl Max). Mereka juga punya pemain lain yang sudah bermain di Liga 1 tahun ini. Saya rasa absennya mereka tidak akan ada masalah untuk Semen Padang," ujar Coach Teco usai sesi latihan hari Rabu (7/8) sore tadi.
 
Lebih lanjut Coach Teco juga memberikan komentarnya tentang sosok kapten tim Semen Padang, Irsyad Maulana. Menurutnya Irsyad Maulana merupakan salah satu pemain yang akan menjadi perhatiannya di laga nanti.
 
"Saya rasa Irsyad Maulana merupakan pemain berkualitas yang sudah cukup berpengalaman di Liga 1. Bisa dibilang dia juga salah satu pemain yang harus kami waspadai. Saya juga tahu di pertandingan terakhir Semen Padang, dia tidak bermain," kata Coach Teco.
 
Coach Teco sendiri akan kembali memimpin sesi latihan Bali United hari Kamis (8/8) besok sebagai persiapan terakhir sebelum laga kontra Semen Padang.
 
Semangat Serdadu Tridatu! 

Related News


Tinggalkan Balasan

SPONSORS
MEDIA PARTNERS